Action

Senin, 12 November 2007

JOSEPH “FREAK”

Photo Sharing and Video Hosting at Photobucket


Namanya Yoseph Leonardo Samudra. Aku biasa memanggilnya Jo. Mungkin banyak yang mengira bahwa ia bersaudara atau minimal kenal dengan teroris terkenal, yaitu Imam Samudra. Meskipun mereka berdua menggandeng nama belakang yang sama, tapi nasib mereka benar-benar berbeda. Jo memiliki kehidupan yang lebih “menawan” menurutku. Namun, mereka berdua memiliki kesamaan, yaitu sama-sama “keras kepala” (dibaca = teguh pendirian). Bila sudah mempunyai suatu prinsip atau konsep pemikiran maka akan sulit sekali diubah/ditentang.

Dia lahir dari keluarga medis, keluarga yang menurutku sakinah dan harmonis. Ibunya bekerja sebagai perawat di sebuah rumah sakit dan bapaknya mantan kontraktor (jangan lupa ya pren, magangkan aku di tempat ibumu, hehehe...Dasar koneksi!). Tapi sayangnya, Jo seringkali menganggap bahwa dirinya telah terlahir di suatu keluarga yang aneh. Aku tidak tahu maksudnya itu, tapi aku jadi ngerti mengapa hidupnya “aneh” dengan pemikiran yang “nyeleneh”.

Memang sih, Jo seringkali bergonta-ganti prinsip/pemikiran. Tapi, jika Jo sudah memegang suatu konsep pemikiran tertentu maka Jo akan mempertahankannya dan akan sangat sulit untuk di”aransemen”. Pemikirannya terkadang bagus dan membangun, tapi seringkali pula pemikirannya itu membuat orang-orang di sekitarnya menjadi bergidik ngeri dan kemudian pergi menjauhinya karena tak ingin kalah berdebat dengan dirinya. Diriku saja seringkali tak bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan “gila” dari dirinya dan seringkali pula diriku hanya menjawab melalui senyuman (hehehe...sory ya bro. Abisnya sulit banget sih untuk dijawab). Oh ya, pasti banyak yang penasaran, apa saja sih pemikiran-pemikiran anehnya. Bagi yang uda mengenal Jo, pasti tahu dan me”rasa”kannya. Bagi yang belum, di lain edisi aja deh aku beberin, apa aja pemikiran-pemikiran anehnya.

Jo pernah bilang padaku kalo dirinya bukan seorang idealis (karena menurut Jo, seorang idealis harus mempunyai hidup yang ideal sedangkan hidup Jo jauh dari kata ideal). Menurutnya, seorang moralis lebih tepat menggambarkan dirinya. (I’m agree with u about this bro...1000%). Tapi bukan berarti Jo memiliki moral yang baik namun lebih tepatnya Jo suka sekali mempelajari dan mengkritik habis-habisan moral orang lain, hehehe...)

Yang aku suka dari sifatnya adalah kejujurannya dan kesabarannya. Sungguh...RUAR BIASA...sulit ditandingi. Jo sangat benci dengan kemunafikan. Tak jarang Jo “mengoyak” hati orang-orang yang menurutnya “gak bener”, bahkan seringkali pula akulah sasarannya. Jo will said “white” if really “white” and “red” if really “red”. Aku sangat salut dengan kejujurannya yang berani (bahkan aku khawatir...Jo bakal sulit tinggal lama di bumi, hehehe...).


Namun Jo memiliki kebiasaan buruk yang sulit untuk ditinggalkan, yaitu DUGEM alias “dunia gemuk”. He call “wisata kuliner”. Jika punya uang sedikit berlebih, Jo bakal keliling mall untuk cari makanan yang “gak biasa” (dibaca = mahal banget, 1 porsi nyampek 50 ribu). Padahal sekali makan bisa habisin 2 porsi “kuli” boo...Namun, setelah “berpesta”, Jo harus siap-siap hibernasi alias puasa minimal 2 hari-an, hehehe...becanda Jo. Tapi herannya, Jo gak bisa gemuk meski makannya bejibun. Aku seringkali iri dengan talentanya yang satu ini.

Dari semuanya itu, aku bersyukur banget berteman dengannya. Jo adalah inspirasiku, sahabat sejatiku, teman traveling, partner setiaku. Kita berdua bisa digambarkan seperti tokoh kartun Tintin (aku tintinya, Jo snowynya, hihihi...) yang selalu pergi bersama-sama.

I always be with u, wherever u go!

I love u, bro...

JBU

1 komentar:

Anonim mengatakan...

“Kita bisa memilih untuk tetap berbaring di kamar tidur dan mengeluh tentang kesulitan-kesulitan yang disebabkan karena organ-organ tubuh kita yang tak sempurna, atau turun dari tempat tidur dan bersyukur untuk bagian-bagian yang masih berfungsi.”
### Wow, keren banget kata-katamu, nyontek dimana??

“Namanya Yoseph Leonardo Samudra. Aku biasa memanggilnya Jo. Mungkin banyak yang mengira bahwa ia bersaudara atau minimal kenal dengan teroris terkenal, yaitu Imam Samudra. Meskipun mereka berdua menggandeng nama belakang yang sama, tapi nasib mereka benar-benar berbeda.”
### Waduh Bed, masak uda sejauh ini kita hidup bersama kok u ga tau nama panjang i correctly?? Gapapa deh, i uda ampuni kesalahanmu, apalah arti sebuah nama (Banyak!). yang jelas aku senantiasa hidup dalam pikiranmu dan jadi saudaramu yang paling ngga bisa u lupain, hehehe..

“bapaknya mantan kontraktor”
### weleh, weleh, informasi ngaco kok diposting juga. Yang jelas sih Ebez pernah kerja ama kontraktor bangunan, tp ga jelas jadi apa, yang jelas pernah kontrak rumah jadinya ngga terlalu salah deh statementnya.

“herannya, Jo gak bisa gemuk meski makannya bejibun. Aku seringkali iri dengan talentanya yang satu ini.”
### wis ga usah iri, aku aja rada tertekan pengen naikin berat badan tp ga sukses-sukses.